Fitur Komentar Baru
Blog Ngasa Korea kini menyediakan fitur komentar baru. Sebelumnya, menggunakan Facebook Comments Plugin, hanya pengguna Facebook saja yang bisa mengirimkan komentar. Sekarang, dengan adanya fitur komentar baru, siapa saja dapat menulis komentar menggunakan akun Facebook, Google, Twitter, WordPress, atau tanpa akun sekalipun.
Di balik layar, pada Facebook Comments Plugin admin kesulitan memantau kiriman-kiriman baru yang masuk. Fitur komentar yang baru, di lain sisi, memudahkan admin untuk memoderasi dan membalas komentar pengunjung.